Sampah plastik masih menjadi
permasalahan lingkungan yang tak habis diperbincangkan. Hampir setiap
hari kita membuang sampah plastik. Plastik memerlukan waktu yang lama
untuk terurai. Untuk mengatasi masalah tersebut, kita dapat mendaur
ulang sampah plastik menjadi barang-barang yang masih bisa dimanfaatkan
seperti benda-benda kerajinan tangan berikut ini.
Tidak menyangka bukan, barang-barang di atas adalah hasil kerajinan tangan dari plastik bekas. Dengan sedikit kreatifitas dan kemauan, ternyata kita dapat mengubah sampah plastik menjadi barang yang bernilai yang dapat digunakan untuk keperluan pribadi atau sebagai sarana yang memberikan penghasilan tambahan. Semoga bermanfaat.
Kerajinan Tangan dari Plastik Bekas
Setiap berbelanja, pasti kita diberikan kantong plastik sebagai tempat barang-barang belanjaan kita. Setiap kita belanja, kantong-kantong plastik tersebut akan terkumpul banyak. Pilihannya bisa dibuang saja atau digunakan sebagai bahan kerajinan.1. Tas dari bungkus kopi instan
Cara membuat kerajinan tangan dari plastik bekas menjadi tas adalah sebagai berikut:- Siapkan bungkus plastik kopi instan atau bungkus yang lain. Sebaiknya satu jenis, agar penampilan tas menjadi lebih bagus
- Potong bungkus plastik kopi instan tersebut selebar 4 cm
- Lipat potongan-potongan plastik tersebut ke arah dalam sepanjang 1 cm di kedua sisinya, sehingga lebar plastik bagian luar menjadi 2 cm. Siapkan potongan-potongan ini minimal 1000 potong yang dapat diperoleh dari 500 bungkus plastik kopi instan
- Susun 4 potongan dan anyam seperti membuat baling-baling
- Anyam dan tambahkan potongan-potongan plastik yang lain. Anyamlah ke arah atas dan samping sekaligus atur sesuai ukuran yang diinginkan. Anyam menyerupai menganyam tikar bukan seperti bentuk keranjang
- Setelah selesai, untuk mempercantik tas, tambahkan kain pelapis pada bagian dalam tas dan biarkan bagian luarnya. [Baca Juga: Kerajinan Tangan dari Botol Bekas]
2. Dompet dari bungkus plastik
Cara membuat kerajinan tangan dari plastik bekas menjadi dompet adalah sebagai berikut:- Siapkan 50 hingga 100 bungkus plastik bekas dengan merk yang sama, jarum jahit ukuran besar, benang dan resliting
- Buka semua sisi pada bungkus plastik
- Potong bungkus plastik menjadi dua bagian yang melebar, dengan lebar 4 cm
- Lipat kedua sisi plastik ke arah dalam selebar 1 cm, kemudian lipat dua lagi sehingga lebar plastik menjadi 1 cm
- Anyam potongan-potongan plastik tersebut sehingga membentuk lingkaran
- Susun menjadi 3 susun ke atas dan jahit bagian bawah dompet
- Jahit juga resliting di bagian atas dompet
- Dompet sudah siap digunakan.
3. Bunga dari kantong plastik
Cara membuat kerajinan tangan dari plastik kresek bekas menjadi bunga adalah sebagai berikut:- Siapkan kantong plastik bekas yang telah bersih dan tidak berbau. Sebaiknya menggunakan kantong plastik dengan warna yang cerah (bukan hitam), agar buanga yang dihasilkan akan menarik
- Siapkan gunting, lem tembak, kain flanel, jarum, benang, pita dan kawat kecil
- Gunting kantong plastik sehngga semua sisi terbuka
- Potong-potong kantong plastik tersebut dengan lebar 2,5 cm dan panjang, sepanjang kantong plastik tersebut
- Jahit jelujur secara memanjang 1 lembar potongan kantong plastik
- Setelah sampai ujung, tarik benangnya sehingga plastik menjadi berkerut
- Lakukan hal yang sama terhadap 10 lembar potongan kantong plastik yang lain
- Kemudian tarik benang sehingga semua kantong plastik yang mengkerut tadi bersatu, kemudian tusukkan kembali ke ujung awal jahitan sehingga berbentuk bulat
- Gunting kain flanel membentuk lingkaran seukuran dengan bulatan kantong plastik tadi. Kemudian satukan kain flanel dan Untuk bagian yang bolong, bisa diberikan potongan-potongan kain flanel yang dibentuk menyerupai benang sari pada bunga
- Tambahkan kawat yang disangkutkan pada bagian dasar bunga. Atau pisa juga tambahkan peniti khusus untuk bros.
Tidak menyangka bukan, barang-barang di atas adalah hasil kerajinan tangan dari plastik bekas. Dengan sedikit kreatifitas dan kemauan, ternyata kita dapat mengubah sampah plastik menjadi barang yang bernilai yang dapat digunakan untuk keperluan pribadi atau sebagai sarana yang memberikan penghasilan tambahan. Semoga bermanfaat.
Komentar
Posting Komentar